-->

Setting Web Server Dan Virtual Host

Advertisemen

Untuk tutorial mengenai DNS server di sini

1  Instalasi Web Server

Web server pada ubuntu dapat menggunakan Apache2. Untuk menginstall apache2 pada komputer ubuntu dapat menggunkan perintah sudo apt-get install apache2.


Jika proses instalasi selesai dan berhasil maka web server dapat langsung dicoba diakses dari komputer client dengan cara memanggi ip server pada url browser. Secara default akan ditampilkan halaman “It Works” dari apache

Virtual host adalah cara untuk mengatur banyak website atau URL dalam satu mesin server atau satu IP. Contoh kita mempunyai banyak domain tapi hanya mempunyai 1 IP public atau 1 server. Cara untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan cara membuat VirtualHost yang ada didalam web server.
Langkah-langkah konfigurasi :
a.      Buat file .conf didalam direktory /etc/apache/sites-available.

Virtual host yang akan kita bangun disini adalah host siam.adser.com dan siakad.adser.com. untuk setting dns yang sesuai dengan virtual host ini sama seperti pada bab 2 diatas.

Buat file dengan nama siakad.adser.com.conf lalu diisikan konfigurasi seperti gambar dibawah ini
Didalam konfigurasi diatas dideklarasikan bahwa VirtualHost dengan ServerName siakad.adser.com akan mengakses documenroot yang berada pada /var/www/siakad/

lakukan hal yang sama dengan file siam.adser.com

Untuk menyipan file lakukan denga  ctrl+o dan ctrl+x.
b.      Enabling file
Setelah file configurasi selesai maka lakukan enabling pada file tersebut dengan perintah :
-          Sudo a2ensite siam.adser.com.conf
-          Sudo a2ensite siakad.adser.com.conf
Lakukan reload webserver denga perintah sudo service apache2 reload

c.       Membuat direktori siam dan siakad didalam /var/www
Direktori siam untuk siam.adser.com sedangkan direktori siakad untuk siakad.adser.com
Cd /var/www
Sudo mkdir siam
Sudo mkdir siakad
Folder siam dan siakad diubah owner menjadi nobody dan group menjadi nogroup
Sintak:
Sudo chown nobody:nogroup siam
Sudo chown nobody:nogroup siakad

d.      membuat file index.php didalam folder siam

e.       Sekarang buat file index.php didalam folder siakad

Terakhir restart apache2 denga sudo service apache2 reload

f.        Tes pada browser
Lakukan pemanggilan domain adser.com. maka akan menampilkan halaman dari settingan file konfigurasi 000-default.conf
Sekarang lakukan pemanggilan domain siam.adser.com maka akan menampilkan halaman dari /var/www/siam
Lakukan pemanggilan juga terhadap domain siakad.adser.com.


Dengan memanfaatkan virtualhost, pada 1 mesin server atau 1 IP dapat memiliki banyak nama domain dan juga alamat web yang berbeda
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.

No comments:

Post a Comment

© Copyright 2017 Tutorial Unity 3D